Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2021

Jawa Barat: Masjid As-Saadiah Rahman, Kota Depok

Gambar
S UATU KALI kami dalam perjalanan di pinggiran barat daya Kota Depok, Jawa Barat. Dalam perjalanan itu, mata kami lantas melihat sebuah bangunan baru Masjid yang dominan warna abu-abu dan kaca menara berwarna biru. Sebuah Masjid di atas lahan sekitar 1.000 Meter persegi. Luas bangunan sekitar 1.200 Meter persegi. Toilet laki-laki yang lega di lantai satu dan dua. Dan, toilet perempuan yang asri di lantai satu. Ada bangunan kantin yang luas, yang menyediakan minuman (air putih, teh dan kopi) gratis. Pada beberapa sudut bangunan Masjid juga tersedia dispenser untuk minum para jamaah. Itulah Masjid As-Saadiah Rahman. Dibangun oleh putra-putri almarhum Abdurrahman Latif dan almarhumah Siti Saadiah. Tanah tempat Masjid berdiri adalah wakaf dari pasangan suami-istri Abdurrahman Latif dan Siti Saadiah. Lokasinya berada di pinggir Jalan Cagar Alam Selatan, Kelurahan Ratujaya, Kecamatan Cipayung, Depok. Berada di seputaran kompleks perumahan Puri Tiara Indah, The Mappel, Green Field dan Ca